Menu

Mode Gelap
Ketua IKM DPW Jawa Barat Tuanku Jhony Martu Sikumbang Sultan Sari Alam: IKM Dukung Aspirasi agar Pemerintah Pusat Menetapkan Status Bencana Nasional untuk Memfasilitasi Bantuan Internasional dan Mempercepat Proses Rekonstruksi Tokoh Masyarakat Sumatera Barat Zaenal Azwar Wahid: Dengan kebersamaan dan Persatuan, Kita dapat Membantu Korban Banjir Bandang di Sumatera Barat untuk Pulih dan Bangkit kembali. Kasad Resmikan Jembatan Bailey, Pulihkan Akses Jalan Lintas Nasional Takengon–Bireuen Danlanal Bintan Pimpin Sertijab dan Pengukuhan Jabatan Strategis di Lingkungan Lanal Bintan PERKUAT KARAKTER PRAJURIT JALASENA, KODAERAL III IKUTI KAUSERI AGAMA SERENTAK JAJARAN KOARMADA RI Starvision Rilis Official Trailer dan Poster Film “KAFIR, Gerbang Sukma”, Tayang di Bioskop 29 Januari 2026

TNI

Lanal Bandung Gelar Upacara Peringatan HUT Armada RI Tahun 2025

Avatar photobadge-check

TNI AL, Bandung,- Prajurit dan PNS Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Bandung melaksanakan Upacara Peringatan HUT Armada RI Tahun 2025, bertindak selaku Inspektur Upacara Palaksa Lanal Bandung Letkol Marinir Drs. Dadan Solahuddin Al Ayubi, bertempat di Lapangan Apel Mako Lanal Bandung, Jalan Aria Jipang No. 08 Kota Bandung, Kamis (05/12/2025).

Dalam sambutannya, Inspektur Upacara membacakan amanat Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Muhammad Ali, S.E., M.M., M.Tr.Opsla., mengatakan bahwa dengan penuh rasa bangga ia merasakan pancaran kekuatan dan semangat yang membara dari seluruh prajurit yang berdiri tegap, sikap gagah dan tatapan mata yang tajam menunjukkan kesiapan, dedikasi dan loyalitas yang tinggi untuk melaksanakan setiap tugas negara yang berada dipundak sebagai Prajurit Jalasena Samudera.

Tema peringatan Hari Armada tahun ini adalah “Dengan Semangat Jalesveva Jayamahe, Koarmada RI Siap Mempersatukan Kekuatan Laut Nusantara Untuk Mengantarkan Rakyat Sejahtera,Bersatu, Berdaulat Menuju Indonesia Maju”. Tema ini bukan sekadar slogan, melainkan tekad kuat membangun Armada yang tangguh, adaptif, dan berorientasi pada kepentingan pembangunan nasional.

Melalui peningkatan kesiapan operasional interoperabilitas, modernisasi alutsista, dan pembinaan SDM profesional, Koarmada RI siap menjawab dinamika strategis, menjaga stabilitas perairan, dan memperkokoh kedaulatan. Dengan semangat itu, Armada RI menjadi garda terdepan pemersatu kekuatan laut nusantara penggerak Indonesia Maju.

Pada peringatan Hari Armada Republik Indonesia tahun ini, yang kita selenggarakan dengan kesederhanaan ditengah bencana hidrometeorologi yang melanda Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat, TNI Angkatan Laut menyampaikan rasa prihatin yang mendalam sekaligus menegaskan komitmen untuk selalu hadir digaris terdepan membantu masyarakat.

READ  Bahas Pengamanan ALKI-III, Kodaeral IX Terima Kunjungan Kerja Staf Kepresidenan RI

Dalam respon cepat terhadap bencana tersebut, TNI AL telah mengerahkan 13 KRI, 5 Helikopter, dan 1 Pesawat udara, serta melibatkan Personel TNI AL sebai wujud nyata kesiapsiagaan dan pengabdian kepada rakyat. Situasi ini menjadi pengingat bahwa Armada RI tidak hanya bertugas menegakkan kedaulatan dan keutuhan NKRI, tetapi juga memikul peran strategis dalam misi kemanusiaan melalui kemampuan humanitarian assistance and disaster relief (HADR) yang cepat, adaptif, dan terpadu.

(Pen Lanal Bandung)

Red. Yeni

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Kasad Resmikan Jembatan Bailey, Pulihkan Akses Jalan Lintas Nasional Takengon–Bireuen

8 Januari 2026 - 15:40 WIB

Danlanal Bintan Pimpin Sertijab dan Pengukuhan Jabatan Strategis di Lingkungan Lanal Bintan

8 Januari 2026 - 15:36 WIB

PERKUAT KARAKTER PRAJURIT JALASENA, KODAERAL III IKUTI KAUSERI AGAMA SERENTAK JAJARAN KOARMADA RI

8 Januari 2026 - 13:16 WIB

Kasad Resmikan Jembatan Bailey, Pulihkan Akses Jalan Lintas Nasional Takengon–Bireuen

8 Januari 2026 - 09:39 WIB

TNI AD Mulai Bangun Jembatan Bailey di Langkat, Pulihkan Akses Antar Desa

8 Januari 2026 - 09:34 WIB

Trending di TNI