Menu

Mode Gelap
Ketua IKM DPW Jawa Barat Tuanku Jhony Martu Sikumbang Sultan Sari Alam: IKM Dukung Aspirasi agar Pemerintah Pusat Menetapkan Status Bencana Nasional untuk Memfasilitasi Bantuan Internasional dan Mempercepat Proses Rekonstruksi Tokoh Masyarakat Sumatera Barat Zaenal Azwar Wahid: Dengan kebersamaan dan Persatuan, Kita dapat Membantu Korban Banjir Bandang di Sumatera Barat untuk Pulih dan Bangkit kembali. Kasad Resmikan Jembatan Bailey, Pulihkan Akses Jalan Lintas Nasional Takengon–Bireuen Danlanal Bintan Pimpin Sertijab dan Pengukuhan Jabatan Strategis di Lingkungan Lanal Bintan PERKUAT KARAKTER PRAJURIT JALASENA, KODAERAL III IKUTI KAUSERI AGAMA SERENTAK JAJARAN KOARMADA RI Starvision Rilis Official Trailer dan Poster Film “KAFIR, Gerbang Sukma”, Tayang di Bioskop 29 Januari 2026

TNI

Tim Trauma Healing TNI AL Membalut Luka Psikologis Anak-Anak Terdampak Bencana di Bireuen

Avatar photobadge-check

TNI AL, Jakarta,- Ditengah kepulan duka pasca bencana yang melanda Kabupaten Bireuen, secercah senyum kembali terukir diwajah anak-anak pengungsian wilayah Peusangan, Selasa (30/12/2025), Tim Dinas Psikologi TNI Angkatan Laut (Dispsial) hadir membawa misi khusus memulihkan keceriaan yang sempat hilang akibat trauma bencana.

Hadir dengan seragam kebanggaan namun tetap bersahabat, empat personel ahli psikologi yang on board di KRI dr. Radjiman Wedyodiningrat (RJW)-992 merangkul anak-anak di tenda pengungsian. Tidak sendirian, aksi kemanusiaan ini merupakan kerjasama harmonis antara Kodaeral I, Koarmada I, Yonkes Marinir, serta Yon 8 Marinir.

Kegiatan yang dimulai sejak pukul 09.30 WIB ini jauh dari kesan formal. Tim Dispsial membaur bersama anak-anak, mengajak mereka bermain dalam sesi Fun Games dan Ice Breaking. Riuh tawa anak-anak pecah saat mereka mengikuti permainan ketangkasan yang dirancang untuk memberikan efek self-healing.

“Kami ingin mereka tahu bahwa mereka tidak sendirian. Melalui permainan ini, kami membantu anak-anak untuk bangkit dan beradaptasi kembali dengan lingkungan mereka, agar luka batin akibat bencana perlahan bisa sembuh,” ujar salah satu personel Tim Dukpsi.

Selain mengajak bermain, TNI AL juga menyentuh sisi spiritual anak-anak melalui pendekatan yang lembut. Tim mengajak mereka berbincang mengenai nilai-nilai agama, seperti membaca surat-surat pendek Al-Qur’an. Disela-sela kegiatan, para personel memberikan penguatan bahwa cobaan yang mereka hadapi adalah cara untuk membentuk pribadi yang kuat.

READ  Lanal Simeulue Bersinergi Dengan Unsur Forkopimda Simeulue Dalam Rangka Sukseskan Pilkades Serentak Tahun 2025 di Wilayah Kabupaten Simeulue

“Tetap semangat dan jangan lupa terus berdoa kepada Tuhan, ya,” pesan hangat para personel kepada anak-anak pengungsi, mengingatkan mereka bahwa harapan akan hari esok yang lebih baik selalu ada.

Kehadiran TNI AL di Bireuen bukan sekadar menjalankan tugas operasional, melainkan wujud kehadiran negara untuk memeluk rakyatnya yang sedang berduka. Dengan dukungan psikologis ini, diharapkan masyarakat, terutama generasi muda, dapat memiliki kekuatan mental untuk menatap masa depan pasca bencana.

Dalam kesempatan terpisah, Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali menekankan kepada seluruh Prajurit Jalasena untuk selalu tanggap bencana, dan merespon secepat mungkin, khususnya di wilayah-wilayah terdampak bencana, seperti yang saat ini tengah terjadi di Sumatera Utara, Sumatra Barat, dan Aceh.

(Dispenal)

Red. Yeni

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Kasad Resmikan Jembatan Bailey, Pulihkan Akses Jalan Lintas Nasional Takengon–Bireuen

8 Januari 2026 - 15:40 WIB

Danlanal Bintan Pimpin Sertijab dan Pengukuhan Jabatan Strategis di Lingkungan Lanal Bintan

8 Januari 2026 - 15:36 WIB

PERKUAT KARAKTER PRAJURIT JALASENA, KODAERAL III IKUTI KAUSERI AGAMA SERENTAK JAJARAN KOARMADA RI

8 Januari 2026 - 13:16 WIB

Kasad Resmikan Jembatan Bailey, Pulihkan Akses Jalan Lintas Nasional Takengon–Bireuen

8 Januari 2026 - 09:39 WIB

TNI AD Mulai Bangun Jembatan Bailey di Langkat, Pulihkan Akses Antar Desa

8 Januari 2026 - 09:34 WIB

Trending di TNI