Menu

Mode Gelap
Ketua IKM DPW Jawa Barat Tuanku Jhony Martu Sikumbang Sultan Sari Alam: IKM Dukung Aspirasi agar Pemerintah Pusat Menetapkan Status Bencana Nasional untuk Memfasilitasi Bantuan Internasional dan Mempercepat Proses Rekonstruksi Tokoh Masyarakat Sumatera Barat Zaenal Azwar Wahid: Dengan kebersamaan dan Persatuan, Kita dapat Membantu Korban Banjir Bandang di Sumatera Barat untuk Pulih dan Bangkit kembali. Kasad Resmikan Jembatan Bailey, Pulihkan Akses Jalan Lintas Nasional Takengon–Bireuen Danlanal Bintan Pimpin Sertijab dan Pengukuhan Jabatan Strategis di Lingkungan Lanal Bintan PERKUAT KARAKTER PRAJURIT JALASENA, KODAERAL III IKUTI KAUSERI AGAMA SERENTAK JAJARAN KOARMADA RI Starvision Rilis Official Trailer dan Poster Film “KAFIR, Gerbang Sukma”, Tayang di Bioskop 29 Januari 2026

TNI

Aksi Heroik Personel Lanal Sibolga Ditengah Bencana Banjir Tapteng

Avatar photobadge-check

TNI AL, Tapteng,- Derasnya hujan yang mengguyur wilayah Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng) pada Selasa (25/11) menyebabkan beberapa titik terendam banjir. Mendengar laporan hal tersebut, Komandan Lanal Sibolga Letkol Laut (P) Haka Andinantha, M.Tr.Opsla., langsung memerintahkan prajurit untuk mengevakuasi para warga yang terdampak khususnya di Kelurahan Sibuluan Nalambok, Kecamatan Sarudik, Kabupaten Tapanuli Tengah.

Pada saat pelaksanaan evakuasi, terlihat beberapa aksi heroik yang dilaksanakan oleh Prajurit Lanal Sibolga. Aksi pertama dilakukan oleh Sertu Pom Tigo Situmeang. Saat air mulai meninggi disekitar SPBU Tana Ponggol, Kelurahan Sibuluan Nalambok, Kecamatan Sarudik, ia melihat seorang lansia yang kesulitan menyeberang akibat arus air yang cukup kuat. Dengan sigap, Sertu Pom Tigo Situmeang meninggalkan sepeda motor yang dikendarai menerjang derasnya air dan menuntun lansia tersebut hingga berhasil menyeberang ke tempat aman.

Sementara itu, di lokasi lain yang juga terendam banjir, dua personel Lanal Sibolga lainnya, Lettu Laut (PM) Desmulyadi dan Kld Bek Rahut Naibaho, turut melakukan penyelamatan. Disekitar perumahan di Sibuluan, keduanya menyusuri genangan air yang semakin tinggi dan arus yang semakin deras untuk menyelamatkan seorang balita. Berbekal perlengkapan seadanya, mereka akhirnya berhasil menjangkau balita tersebut dan mengangkatnya ke tempat yang lebih aman.

Berbagai aksi cepat tiga personel Lanal Sibolga tersebut mendapat apresiasi dari warga setempat. Kehadiran mereka ditengah bencana menjadi bukti nyata komitmen TNI AL untuk selalu berada digaris depan dalam membantu masyarakat, terutama saat kondisi darurat.

Pihak Lanal Sibolga menyampaikan bahwa personelnya akan terus bersiaga untuk membantu evakuasi maupun penanganan lanjutan apabila kondisi banjir kembali memburuk.

(Pen Lanal Sibolga)

Red. Yeni

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Kasad Resmikan Jembatan Bailey, Pulihkan Akses Jalan Lintas Nasional Takengon–Bireuen

8 Januari 2026 - 15:40 WIB

Danlanal Bintan Pimpin Sertijab dan Pengukuhan Jabatan Strategis di Lingkungan Lanal Bintan

8 Januari 2026 - 15:36 WIB

PERKUAT KARAKTER PRAJURIT JALASENA, KODAERAL III IKUTI KAUSERI AGAMA SERENTAK JAJARAN KOARMADA RI

8 Januari 2026 - 13:16 WIB

Kasad Resmikan Jembatan Bailey, Pulihkan Akses Jalan Lintas Nasional Takengon–Bireuen

8 Januari 2026 - 09:39 WIB

TNI AD Mulai Bangun Jembatan Bailey di Langkat, Pulihkan Akses Antar Desa

8 Januari 2026 - 09:34 WIB

Trending di TNI